Peran Program Kemitraan dan Bina Lingkungan PT. Pertamina (Persero) Medan dalam Pengembangan Usaha Kecil dan Menengah (UKM) (Studi Pada Mitra Binaan PKBL PT. Pertamina (Persero) Medan)
View/ Open
Date
2011Author
Siahaan, Apriyanti Mandasari
Advisor(s)
Siahaan, Asima Yanty Sylvania
Metadata
Show full item recordAbstract
CSR merupakan salah satu kewajiban yang harus dilaksanakan oleh
perusahaan sesuai dengan isi Undang-Undang Republik Indonesia No. 40 Tahun
2007 Tentang Perseroan Terbatas (UUPT) Pasal 74. Usaha kecil dan Menengah
(UKM) merupakan salah satu program pengembangan perilaku kewirausahaan
yang dijadikan acuan oleh PT. Pertamina (Persero) Medan untuk menerapkan
CSR. Meningkatnya persaingan pasar dagang membuat produk-produk hasil
olahan pelaku Usaha Kecil Menengah (UKM) kurang mendapat tempat di
masyarakat. Tidak hanya itu, kurangnya perhatian pemerintah menambah
kesulitan mereka untuk memasarkan setiap produk tersebut. Kegiatan yang berada
di bawah naungan Program Kemitraan Bina Lingkungan (PKBL) ini sebenarnya
bertujuan untuk membantu usaha kecil dan menengah dengan meningkatkan
pertumbuhan bisnis mereka.
Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh pemahaman tentang pengelolaan
dan peran yang dihadapi oleh PKBL PT Pertamina (Persero). Penelitian dilakukan
pada bulan Desember 2010 di PT. Pertamina (Persero) Medan. Penentuan lokasi
penelitian dilakukan secara purposive, yaitu lokasi dipilih secara cermat, sehingga
sesuai dengan tujuan penelitian.
Adapun penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif. Oleh
sebab itu untuk mengumpulkan data yang demikian perlu dialog secara terus menerus sehingga peneliti dapat memahami makna dari uraian mereka. Dengan
wawancara berulang-ulang diharapkan akan semakin mendapat tanggapan dari
subyek yang diteliti. Teknik penelitian subjek penelitian yaitu dengan
menggunakan teknik snowball dengan jumlah sebanyak sembilan orang informan
yang terdiri dari empat orang staf PT. Pertamina (Persero) Medan dan lima orang
mitra binaan PKBL PT. Pertamina (Persero) Medan. Studi pada mitra binaan
PKBL PT. Pertamina (Persero) Medan berguna untuk menambah pemahaman
tentang bagaimana peran PKBL sejauh ini dapat dirasakan oleh pelaku UKM.
Dari penelitian yang dilakukan diperoleh kesimpulan bahwa Program
Kemitraan dan Bina Lingkungan PT. Pertamina (Persero) Medan merupakan
suatu program yang disentralisasi oleh pemerintah berdasarkan Peraturan Menteri
BUMN No. Per-05/MBU/2007 tentang Program Kemitraan BUMN dengan Usaha
Kecil dan Program Bina Lingkungan. Jadi dalam pelaksanaannya tidak terkait
(tidak ada campur tangan) oleh pemerintah daerah. Penelitian juga menunjukkan
bahwa Program Kemitraan dan Bina Lingkungan memiliki beberapa peran
penting bagi masyarakat khususnya para mitraan binaan (pelaku UKM) antara lain
dalam permodalan, penyediaan aset, menciptakan lapangan pekerjaan, ilmu
manajemen serta ekspansi usaha.
Collections
- Undergraduate Theses [1048]