Pengaruh Kualitas Pelayanan Terhadap Loyalitas Pelanggan Speedy (Studi Pada PT Telekomunikasi Indonesia,Tbk.Witel Sumut Barat)
View/ Open
Date
2013Author
Siburian, Erwinto
Advisor(s)
Nainggolan, Karlonta
Metadata
Show full item recordAbstract
Kualitas pelayanan merupakan salah satu faktor yang mempengaruhi
tingkat loyalitas pelanggan. Loyalitas pelanggan berkaitan erat dengan kepuasan
pelanggan. Apabila kepuasan yang dirasakan oleh pelanggan bertahan dalam
jangka waktu yang lama, maka pelanggan akan bersikap loyal terhadap suatu
produk tertentu. Pelayanan yang berkualitas tentunya akan dapat memenuhi
kebutuhan konsumen sesuai dengan harapan mereka. Berdasarkan pra penelitian
yang dilakukan oleh penulis masih ada keluhan pelanggan atas sistem pelayanan
Telkom Speedy. Keluhan tersebut seperti gangguan koneksi yang terputus,
pelayanan yang kurang cepat dalam menangani keluhan pelanggan. serta
pelayanan customer contact yang kurang baik. Tujuan dari penelitian ini adalah
untuk menganalisa dan mengetahui apakah kualitas pelayanan berpengaruh
terhadap loyalitas pelanggan Telkom Speedy pada PT Telekomunikasi
Indonesia,Tbk.Medan.
Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode
kuantitatif, dimana teknik pengambilan sampel dilakukan secara accidental
sampling. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh pelanggan speedy. Analisis
data dilakukan dengan menggunakan regresi linear sederhana untuk melihat
pengaruh kualitas pelayanan terhadap loyalitas pelanggan.
Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan, maka hasilnya adalah
terdapat pengaruh yang signifikan antara kualitas pelayanan terhadap loyalitas
pelanggan.
Collections
- Undergraduate Theses [1922]