Akuntansi Aktiva Tetap pada PT. Perkebunan Nusantara III Medan
View/ Open
Date
2003Author
Tinambunan, Rudy A.
Advisor(s)
Akhmad, Arifin
Sucipto
Metadata
Show full item recordAbstract
Tujuan adalah hasil akhir yang hendak dicapai oleh organisasi. Perusahaan,
sebagai suatu bentuk dari organisasi, didirikan untuk mencapai tujuan melalui operasi
dan eksistensinya. "Perusahaan dapat didefenisikan sebagai suatu organisasi
produksi yang menggunakan dan mengkoordinir sumber-sumber ekonomi
untuk memuaskan kebutuhan dengan cara yang menguntungkan."
Perusahaan melaksanakan operasinya dengan mendayagunakan berbagai sumber daya
yang sifatnya terbatas, baik dari segi kualitas maupun kuantitas. Hasil yang dicapai
ditentukan oleh cara pengelolaan sumber daya-sumber daya tersebut. Oleh sebab itu,
maka manajemen perusahaan harus membuat kebijakan-kebijakan yang tepat untuk
mengatur dan mengawasinya.
Salah satu sumber daya yang dimiliki perusahaan adalah aktiva tetap.
Pengaruh aktiva tetap sangat besar dalam menentukan kondisi perekonomian suatu
perusahaan, baik ditinjau dari segi manfaatnya, jumlah dananya (yang diinvestasikan
untuk memperoleh aktiva tetap), sistem pengelolaannya, jangka waktu pembuatan,
masa manfaatnya, serta cara mencatat dan melaporkannya dalam laporan keuangan.
Collections
- Undergraduate Theses [4576]