Pola Konsumsi Masyarakat dan Perilaku Hemat Energi (Studi Pada Kelurahan Babura, Kecamatan Medan Baru, Kota Medan)
Abstract
Pertumbuhan penduduk dan perkembangan IPTEK yang semakin meningkat
menyebabkan aktifitas eksploitasi terhadap lingkungan semakin tinggi. Hal tersebut
menyebabkan lingkungan tidak mampu memperbaiki dirinya secara alami dan
menyediakan sumber daya alam energi bagi manusia dalam jangka waktu kedepan,
tanpa adanya kesadaan masyarakat terhadap eksistensi sumber daya alam yang saat
ini sedang krisis. Dengan kondisi seperti itu, maka masyarakat perlu diatur pola
konsumsinya dan lingkungan hidup perlu dikelola dengan baik pemanfaatannya
secara optimal agar ketersediaannya mencukupi kebutuhan generasi saat ini, tanpa
harus mengurangi kemampuannya untuk memenuhi kebutuhan generasi yang akan
datang sehingga hubungan keduanya antara masyarakat dan lingkungan hidup bersifat
sinergis
Collections
- Undergraduate Theses [939]