Tinjauan terhadap Target dan Realisasi Penerimaan Pajak Hotel Pada Dinas Pengelola Keuangan Dan Kekayaan Daerah Kabupaten Labuhan Batu
Abstract
Lembaga pendidikan adalah salah satu lembaga mempunyai peranan dalam
membentuk dan menciptakan Sumber Daya Manusia yang berkualitas melaui teori teori keahlian yang diterima di bangku kuliah dan mengaplikasikannya di lapangan
melalui kegiatan Praktik Kerja Lapangan Mandiri (PKLM).Universitas Sumatera
Utara khususnya Program Diploma III Administrasi Perpajakan sebagai salah satu
lembaga pendidikan yang menekankan pada pendidikan profesionalisme untuk
membentuk tenaga-tenaga ahli tingkat madya yang kompeten dalam menangani
pekerjaan sesuai bidang pendidikan yang ditekuninya.
Untuk mencapai maksud tersebut,maka diadakanlah suatu kegiatan yang
disebut dengan PKLM Hal ini dimaksudkan agar para mahasiswa/i lebih mengenal
dan mengetahui keadaan kerja yang sebenarnya khisusnya pada bidang
perpajakan,serta dapat mempraktikkan teori-teori yang diterima selama masa
perkuliahan.
Pada saat ini, sektor perpajakan memegang peranan penting sebagai sumber
penerimaan utama Negara, baik itu penerimaan oleh pemerintah pusat maupun
pemerintah daerah.Berdasarkan pelaku pemungutnya,pajak dapat dibedakan atas dua
yaitu pajak pusat dan pajak daerah
Collections
- Diploma Papers (Taxes) [1113]