Isolasi Senyawa Fenolik dan Aktivitas Antibakteri Ekstrak Fenolik Total dari Tanaman Patah Tulang (Euphorbia Tirucalli. L).
View/ Open
Date
2018Author
Furqon, Muhammad
Advisor(s)
Lenny, Sovia
Marpaung, Lamek
Metadata
Show full item recordAbstract
The isolation, characterization and measurement of antibacterial activity of
phenolic compound from E. tirucalli L has been conducted. Isolation process of
phenolic compound is started by maceration with methanol and continued by
separation process with chromatographic column. Antibacterial activity of the
total phenolic extract is determined by agar difussion method. The phytochemical
screening showed the methanolic crude extract of E. tirucalli contained phenolic
compound. The total phenolic extract has antibacterial activity against
Staphylococcus aureus, Escherichia coli, Pseudomonas aeruginosa, dan Bacillus
polymyxa with inhibition zone 10, 11, 14 and 15 mm. The maximum of inhibition
zone is showed at concentration of 100 ppm against E.coli. The elucidation
structure analysis of FT-IR, UV-Vis,1H-NMR,13C-NMR, and LC-MS showed the
isolated compound is a derivative of gallic acid. Telah dilakukan isolasi dan karakterisasi senyawa fenolik dari tanaman patah
tulang (E. tirucalli L), serta uji aktivitas antibakteri. Proses isolasi senyawa
fenolik diawali dengan maserasi menggunakan pelarut metanol dan dilanjutkan
dengan proses pemisahan menggunakan kromatografi kolom. Aktivitas antibakteri
dari ekstrak fenolik total ditentukan menggunakan metode difusi agar. Hasil uji
skrining fitokimia menunjukkan bahwa ekstrak kasar metanol E. tirucalli
mengandung senyawa golongan fenolik. Ekstrak fenolik total memiliki aktivitas
antibakteri terhadap Staphylococcus aureus, Escherichia coli, Pseudomonas
aeruginosa, dan Bacillus polymyxa dengan zona hambat 10, 11, 14 dan 15 mm.
Penghambatan maksimum ditunjukkan pada konsentrasi 100 ppm terhadap E.
coli. Elusidasi struktur senyawa hasil isolasi berdasarkan analisis FT-IR, UV-Vis,
1H-NMR, 13C-NMR, dan LC-MS menunjukkan bahwa senyawa hasil isolasi dari
ekstrak metanol E. tirucalli L merupakan turunan asam galat.
Collections
- Master Theses [374]