dc.description.abstract | Pertumbuhan ekonomi yang semakin pesat mengakibatkan munculnya
perusahaan-perusahaan besar, ini menyebabkan terjadinya persaingan ketat
antar perusahaan. Akuntansi sangat berperan penting bagi setiap perusahaan di
seluruh dunia, karena akuntansi merupakan media informasi yang memberikan
laporan kepada pihak-pihak yang berkepentingan tentang kegiatan atau
aktivitas ekonomi dan kondisi perusahaan di pihak internal dan eksternal.
Salah satu cara perusahaan dalam mencapai tujuannya adalah dengan cara
menginvestasikan dana yang cukup besar dalam memperoleh aktiva tetap yang
terdiri dari tanah, bangunan, mesin-mesin, kendaraan, dan peralatan atau
inventaris yang digunakan dalam mendukung kegiatan operasional perusahaan
yang dimiliki suatu perusahaan dan tidak dimaksudkan untuk dijual dalam
rangka kegiatan normal perusahaan serta mempunyai masa manfaat lebih dari
satu tahun.
Aktiva tetap merupakan komponen terbesar dibandingkan dengan
perkiraan-perkiraan lain dari harta perusahaan secara keseluruhan yang
menyebabkan pos aktiva tetap menjadi suatu komponen yang cukup penting
dalam laporan keuangan. Aktiva tetap mempunyai karakteristik yang berbeda
dengan aktiva lancar. Jika aktiva lancar dikendalikan pada saat konsumsinya,
pengendalian aktiva tetap dilaksanakan pada saat perencanaan perolehan
aktiva tetap tersebut. Hal ini disebabkan banyak pengeluaran-pengeluaran | en_US |