Prosedur Penyusunan Anggaran Laba Rugi pada Koperasi Pegawai Republik Indonesia (KPRI) “Media” Dinas Komunikasi Informasi dan Informatika (DISKOMINFO) Medan
Abstract
Dalam mendirikaan perusahaan, kelangsungan produktivitas perusahaan
tersebut diharapkan dapat terus bertahan, karena tujuan utama didirikannyaa
perusaahaan adalah kontinuitas perusahaan. Dan agar diperoleh kontinuitas
tersebut maka perusahaan harus memperoleh laba. Dalam menjalankan
aktivitasnya untuk memperoleh laba itu sering suatu perusahaan menghadapi
hambatan dan permaasalahan. Untuk memecahkan perusahaan yang ada
diperlukan informaasi yang lengkap, tepat dan cepat. Banyak cara yang dapat
dilakukan untuk mendapatkaan informasi yang lengkap, salah satu cara
mendapatkan informaasi tersebut adalah dengan anggaran
Anggaran merupakan rencana yang mencakup seluruh kegiatan
perusahaan yang dinyatakan dalam suatu uang dan berlaku untuk masa yang akan
datang. Laba yang menjadi tujuan tersebut tercermin dalam anggaran. Anggaran
diperlukaan oleh manajemen untuk dapat menjabarkaan perencanaan, koordinasi
dan pengawasan secara sistematis dan tepat untuk mengetahui adanya
penyimpangan-penyimpangan juga untuk meningkatkan tanggung jawab dari
setiap karyawan, sebab seluruh unsur yang terkait dalam perusahaan mengetahui
tujuan dan target yang harus dicapai oleh perusahaan. Dengan kata lain anggaran
merupakan alat manajemen didalam menjalankan aktivitas. Perusahaan dalam
fungsi perencanaan, koordinasi dan pengawasan
Collections
- Diploma Papers [1615]
