Prosedur Penghitungan Pajak Penghasilan (PPH) Pasal 21 Atas Penghasilan Pegawai Tetap Pada PT. Indoterminal Belawan Perkasa
Abstract
Indonesia merupakan salah satu negara berkembang yang sedang
melakukan pembangunan dan pembaharuan di segala bidang untuk mendorong
kemajuan bangsa. Seiring dengan perkembangan jaman dan kemajuan teknologi
yang ada, maka diperlukan dana yang tidak sedikit untuk melaksanakan kegiatan
pembangunan yang dilakukan secara bertahap ini. Untuk itu pemerintah berusaha
mencari dana dengan menggali sumber kekayaan yang ada dan berbagai potensi
lainnya yang dimiliki Indonesia. Hasil dari kekayaan alam dan potensi-potensi lain
inilah yang nantinya akan digunakan untuk membiayai pembangunan tersebut.
Pajak merupakan salah satu sumber penerimaan yang memiliki kontribusi
cukup tinggi untuk menunjang pembangunan yang sedang dilaksanakan bangsa
Indonesia. Ini ditunjukkan dengan adanya peningkatan penerimaan pajak setiap
tahunnya. Di samping itu, kesadaran akan kepatuhan wajib pajak juga meningkat.
Hal ini tidak lepas dari program yang dilakukan Ditjen Pajak sejak 2006, seperti
program mapping yang memetakan potensi perpajakan, intensifikasi dan
ekstensifikasi, serta modernisasi administrasi perpajakan yang senantiasa telah disempurnakan. Ditjen pajak juga telah membuat benchmark yang merupakan
indikator ideal jumlah penerimaan pajak di setiap sektor.
Collections
- Diploma Papers (Taxes) [1113]