Analisa Faktor yang Mempengaruhi Kinerja Keuangan pada Perusahaan yang Tergabung dalam Indeks LQ 45 di Bursa Efek Jakarta
View/ Open
Date
2012Author
Nainggolan, Lya Novaria
Advisor(s)
Pratomo, Wahyu Ario
Fauzi, Syarief
Metadata
Show full item recordAbstract
Pasar modal merupakan sarana untuk melakukan investasi yaitu
memungkinkan para pemodal (investor) untuk melakukan diversifikasi investasi,
membentuk portofolio sesuai dengan resiko yang bersedia mereka tanggung
dengan tingkat keuntungan yang diharapkan. Investasi pada sekuritas juga bersifat
likuid (mudah diubah). Oleh karena itu, penting bagi perusahaan untuk selalu
memperhatikan kepentingan para pemilik modal dengan jalan memaksimalkan
nilai perusahaan, karena nilai perusahaan merupakan ukuran keberhasilan atas
pelaksanaan fungsi-fungsi keuangannya.
Pasar modal dan industri sekuritas merupakan salah satu indikator untuk
menilai perekonomian suatu negara berjalan baik atau tidak. Hal ini disebabkan
perusahaan yang masuk ke pasar modal adalah perusahaan–perusahaan besar dan
kredibel di negara yang bersangkutan, sehingga bila terjadi penurunan kinerja
pasar modal bisa dikatakan telah terjadi pula penurunan kinerja di sektor riil.
(Sutrisno, 2001). Analisis keuangan sangat tergantung pada informasi yang
diberikan oleh laporan keuangan. Laporan keuangan perusahaan merupakan salah
satu sumber informasi yang penting disamping informasi yang lain seperti
informasi industri, keadaan perekonomian, pangsa pasar perusahaan, kualitas
manajemen dan lainnya.
Collections
- Undergraduate Theses [2630]