Pengaruh Karakteristik Individu Budaya Organisasi dan Gaya Kepemimpinan Transformasional terhadap Kepuasan Kerja dan KINERJa Karyawan pada PT. Bank Aceh
View/ Open
Date
2018Author
Marbawi
Advisor(s)
Lumbanraja, Prihatin
Lubis, Arlina Nurbaity
Siahaan, Elisabet
Metadata
Show full item recordAbstract
The success of Bank Aceh's performance lies on empowering human resources, in
order to improve the job satisfaction and employee performance. Different
Characteristics among individual employees of Bank Aceh should be able to
synergize with the transformational leadership style, so that bank leaders are able
to motivate the employees to achieve organizational performance. The concept of
organizational culture applied to Bank Aceh would provide guidance for bank
employees about important things to be done to improve job satisfaction and
employee performance in Bank Aceh. The purpose of this study was to know and
analyze: (1) the influence of individual characteristics and transformational
leadership on organizational culture; (2) the influence of individual
characteristics, transformational leadership and organizational culture on job
satisfaction; and (3) the influence of individual characteristics, transformational
leadership, organizational culture and job satisfaction on employee performance at
Bank Aceh in the provinces of Aceh and North Sumatra. The research object was
all employees of Bank Aceh with a population of 814 employees of conventional
branches in the provinces of Aceh and North Sumatra. The sample of 305
employees of Bank Aceh was taken by proportional stratified random sampling
method. The data collection was done by distributing questionnaires to the
respondents at 22 Bank Aceh branches in in the provinces of Aceh and North
Sumatra. The data analysis method used in this research was SEM (Structural
Equation Modeling), by using PLS Warp program to analyze the measurement
model (outer model) and the structural model (inner model). The results showed:
(1) individual characteristics and transformational leadership had significant
positive effect on the organizational culture; (2) Individual characteristics,
transformational leadership and organizational culture had significant positive
effect on job satisfaction; and (3) individual characteristics, transformational
leadership, organizational culture and job satisfaction had significant positive
effect on employee performance at Bank Aceh. In addition, organizational culture
and job satisfaction variable mediated the relationship between the two other
variables on the performance of Bank Aceh employees. Kunci keberhasilan kinerja Bank Aceh terletak pada pemberdayaan sumberdaya
manusia agar dapat meningkatkan kepuasan kerja dan kinerja karyawan.
Karakteristik yang berbeda antar individu karyawan Bank Aceh harus dapat
bersinergi dengan gaya kepemimpinan transformasional, sehingga pimpinan bank
mampu menggerakkan karyawan untuk pencapaian kinerja organisasi. Konsep
budaya organisasi yang diterapkan pada Bank Aceh akan memberi pedoman bagi
karyawan bank akan segala sesuatu yang penting dilakukan untuk dapat
meningkatkan kepuasan kerja dan kinerja karyawan pada Bank Aceh. Tujuan
penelitian ini untuk mengetahui dan menganalisis: (1) pengaruh karakteristik
individu dan kepemimpinan transformasional terhadap budaya organisasi; (2)
pengaruh karakteristik individu, kepemimpinan transformasional dan budaya
organisasi terhadap kepuasan kerja; dan (3) pengaruh karakteristik individu,
kepemimpinan transformasional, budaya organisasi dan kepuasan kerja terhadap
kinerja karyawan pada Bank Aceh di Provinsi Aceh dan kota Medan. Objek
penelitian adalah seluruh karyawan Bank Aceh dengan populasi sebanyak 814
karyawan cabang konvensional di provinsi Aceh dan Sumatera Utara. Sample
sebanyak 305 karyawan Bank Aceh diambil dengan metode proportional
stratified random sampling. Teknik pengumpulan data dengan cara menyebarkan
kuesioner kepada responden ke 22 cabang Bank Aceh di Provinsi Aceh dan kota
Medan. Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah SEM
(Structural Equation Modeling), dengan menggunakan program Warp PLS untuk
menganalisis model pengukuran (outer model) maupun model struktural (inner
model). Hasil penelitian menunjukkan: (1) karakteristik individu dan
kepemimpinan transformasional secara signifikan berpengaruh positif terhadap
Budaya organisasi; (2) karakteristik individu, kepemimpinan transformasional dan
budaya organisasi secara signifikan berpengaruh positif terhadap kepuasan kerja;
dan (3) karakteristik individu, kepemimpinan transformasional, budaya organisasi
dan kepuasan kerja secara signifikan berpengaruh positif terhadap kinerja
karyawan pada Bank Aceh. Selanjutnya variabel budaya organisasi dan kepuasan
kerja memediasi hubungan antara kedua variabel lainnya terhadap kinerja
karyawan Bank Aceh.