Peranan Kedisiplinan Kerja Karyawan pada Kantor Pdam Tirtanadi Provinsi Sumatera Utara
View/ Open
Date
2017Author
Khasanah, Uswatun
Advisor(s)
Qamariah, Inneke
Metadata
Show full item recordAbstract
Usaha untuk mencapai tujuan suatu organisasi, diperlukan adanya para
karyawan yang memiliki disiplin yang baik sebagai unsur penting dalam suatu
organisasi. Kedisiplinan itu sangat penting dalam peningkatan kinerja seseorang,
sebab dengan disiplin maka semua tugas akan dapat selesai dengan baik dan tepat
waktu. Karyawan yang disiplin dalam bekerja akan cenderung untuk melakukan
segala aktivitasnya sesuai dengan tata aturan, standar maupun tugas dan tanggung
jawab yang menjadi tanggung jawabnya. Karyawan memegang peranan penting
dalam suatu organisasi, tanpa bantuan dan peran para karyawan, program kerja
yang telah ditetapkan tidak dapat terlaksana secara efektif dan efisien. Oleh
karena itu perlu kerja sama yang terkoordinasi dalam upaya mencapai tujuan yang
telah ditetapkan sebelumnya agar dapat benar-benar terlaksana.
Organisasi di bidang jasa penyediaan air minum mempunyai beberapa
tujuan, yaitu menyelenggarakan kemanfaatan umum penggunaan air bersih, untuk
memberikan pelayanan air bersih yang berkualitas dengan kuantitas yang
memadai serta berkesinambungan bagi masyarakat, sebagai salah satu sumber
Pendapatan Asli Daerah (PAD). Tujuan organisasi dapat dicapai apabila
manajemen mampu mengelola, menggerakkan dan menggunakan sumber daya
alam serta sumber daya manusia yang dimilikinya secara efektif dan efisien.
Karyawan adalah faktor penting dalam setiap organisasi baik dalam pemerintah
maupun swasta.