Analisis Pengaruh Gaya Kepemimpinan terhadap Motivasi Kerja Karyawan pada Kantor Regional VI Badan Kepegawaian Negara(BKN)Medan
View/ Open
Date
2004Author
Smat, Warsid
Advisor(s)
Rismayani
Dalimunthe, Ritha F
Sutarman
Metadata
Show full item recordAbstract
Sukses tidaknya suatu organisasi sangat bergantung dari aktivitas dan
kreativitas sumberdaya manusianya. Untuk itu, hal utama yang harus
diperhatikan seorang pimpinan ialah membangkitkan gairah kerja karyawannya.
Peran pimpinan sangat besar dalam memotivasi karyawan agar bekerja sesuai
dengan program kerja yang telah ditetapkan organisasi.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh gaya kepemimpinan
(otokratis, demokratis dan laissez faire) terhadap motivasi kerja karyawan di
Kantor Regional Sadan Kepegawaian Negara (BKN) Medan. Penelitian ini
bersifat deskriptif dengan menggunakan metode survey. Teknik pengambilan
sample menggunakan metode acak berstrata tidak proporsional. Populasi
sasaran adalah seluruh karyawan berjumlah 160 orang dan sampel yang di
ambil sebagai responden berjumlah 113 orang. Data di kumpulkan
menggunakan kuesioner, wawancara dan observasi. Variabel yang di ukur
menggunakan skala Likert. Pengolahan data menggunakan perangkat lunak
SPSS 10.01 dengan analisis deskriptif dan pengujian hipotesis dengan analisis
regresi linier berganda.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Secara serempak gaya
kepemimpinan (otokratis, demokratis dan laissez faire) berpengaruh positif dan
signifikan terhadap motivasi kerja karyawan, (2) secara parsial gaya
kepemimpinan otokratis tidak berpengaruh terhadap motivasi kerja karyawan,
gaya kepemimpinan demokratis berpengaruh positif dan signifikan terhadap
motivasi kerja karyawan, dan gaya kepemimpinan laissez faire tidak
berpengaruh terhadap motivasi kerja. (3) Gaya kepemimpinan demokratis
berpengaruh dominan terhadap motivasi kerja karyawan.
Collections
- Master Theses [1169]