dc.description.abstract | Sargassum cenerium J.G. Agardh yang digunakan sebagai bahan penelitian ini diambil dari pulau Mursalah yang terdapat di pantai perairan Sibolga. Tujuan dari penelitian ini adalah melakukan karakterisasi untuk mengetahui/ciri-ciri dari simplisia talus (Sargassum cinerium) dengan metode yang ada di Materia Medika Indonesia dan WHO memeriksa metabolit sekunder yang terdapat dalam talus (Sargassum cinerium) dengan melakukan skrining fitokimia menguji ekstrak dan fraksi dari n-heksana yang mempunyai aktivitas sebagai antimikroba dengan metode difusi agar dengan membuat sumuran untuk menentukan konsentrasi hambat minimum (KHM). Mengisolasi senyawa yang mempunyai aktivitas antimikroba memakai metode metode kromatografi, menentukan stuktur senyawa yang mempnyai aktifitas antimikroba, menggunakan spektrofotometri UV, spektroskopi Inframerah (FTIR) .spektroskopi massa, dan resonansi magnit inti. Pada akhir dari penelitian ini diperoleh data,karakterisasi simplisia, senyawa metabolit sekunder dari hasil skrining fitokimia .Ekstrak n-heksana diperoleh dengan cara perkolasi, kemudian diuji aktivitas antimikroba terhadap bakteri (Staphylococcus aureus) bakteri gram positif, hasil uji pada konsentrasi 200 mg/ml mmemberikan hambatan 13,6 ml (mendekati !4 mm) KHM pada konsentrasi 6 mg/ml. (Escherichia coli) bakteri gram negatif,hasil uji pada konsentrasi 300 mg/ml memberikan hambatan 16,9 mm, KHM pada konsentrasi 8,5 mg/ml dan jamur (Candida albicans),hasil uji pada konsentrasi 500 mg/ml memberikan hambatan 12,5 mm, KHM pada konsentrasi 10 mg/ml memberikan diameter 8,5 mm adanya hambatan menunjukkan ekstrak n-heksana mempunyai aktivitas antimikroba. Untuk mengislasi senyawa aktif yang terdapat pada ekstrak n-heksana dilakukan kromatografi lapis tipis dan kromatografi kolom diperoleh isolat MVI berupa kristal berwarna putih. Isolat MV1 dianalisis dengan spektrofotometri ultraviolet, inframerah, spektrometri massa, dan. Spektrum yang terjadi dielusidasi struktur, hasilnya adalah senyawa dengan rumus molekul C15H24 nama kimianya Acoradiene Spiro (4, 5]dec-7-ene, 1, 8- dimetil-4-(- 1metilethenyl) | en_US |