Sistem Penyimpanan, Pengamanan, dan Pemeliharaan pada Kearsipan di Bagian Sekretariat Dekan Fakultas Ekonomi Sumatera Utara
Abstract
Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi yang sangat pesat
dewasa ini membawa pengaruh terhadap seluruh kegiatan yang dilakukan oleh
organisasi. Kebutuhan akan informasi dalam suatu organisasi sangat penting
untuk mencapai tujuan organisasi. Didalam suatu organisasi biasanya organisasi
menyelenggarakan bermacam-macam kegiatan kantor yang harus dilaksanakan,
sehingga tujuan organisasi dapat tercapai.
Kantor merupakan pusat kegiatan dan penyedia informasi, guna
menunjang kemudahan pelaksanaan kegiatan organisasi. Oleh sebab itu, kantor
diharapkan mampu menyediakan informasi yang benar berdasarkan fakta untuk
memenuhi kebutuhan informasi pihak pimpinan dalam rangka mengatur dan
mengendalikan perusahaan atau organisasi. Salah satu kegiatan kantor yang
penting diantaranya adalah sistem kearsipan