Perancangan Alat Pemantauan Perubahan Suhu Air Danau Toba Berbasis Mikrokontroler Arduino UNO
View/ Open
Date
2016Author
Sembiring, Aries D.
Advisor(s)
Sembiring, Sajadin
Metadata
Show full item recordAbstract
Pemantauan kualitas air Danau Toba masih dilakukan secara manual dengan cara
mengambil sampel dari beberapa titik dan melakukan pengujian pada
laboratorium. Metode ini sangat tidak efisien dari sisi biaya dan waktu besar
dalam pengerjaannya. Sehingga diperlukan sebuah metode lain dalam pemantauan
kualitas air Danau Toba secara otomatis, murah, akurat dan real time. Untuk
memecahkan pemasalahan yang ada saat ini dibutuhkan sebuah alat untuk
mengatasi permasalahan mengenai pemantauan kualitas air Danau Toba. Dengan
menggunakan mikrokontroler arduino salah satu teknologi yang lagi berkembang
saat ini dalam pembuatan alat ukur. Diharapkan dalam pembuatan alat ukur ini
dapat membantu masyarakat dalam pemantauan kualitas air Danau Toba secara
cepat, akurat dan real time dengan biaya murah.