Rancang Bangun Alat Hitung Jumlah Kendaraan Memanfaatkan Sensor Inframerah sebagai Input pada Gerbang Parkir Berbasis Mikrokontroler ATMega8535
View/ Open
Date
2013Author
Marleni, Marleni
Advisor(s)
Ginting, Junedi
Metadata
Show full item recordAbstract
Peralatan ini merancang suatu alat hitung obyek dalam suatu area perpakiran
memanfaatkan sensor inframerah yang ditampilkan diseven segmen sebagai display. Sistem
yang penulis rancang akan menghitung cacahan nilai objek yang lewat. Sistem teridiri dari
led infra merah dan fotodioda untuk mendeteksi obyek yang lewat. Saat tidak ada objek
yang lewat, maka sinar infra merah akan mengenai fotodioda, Sensor fotodioda akan
bernilai high (>2,5 v), sedang konparator akan memastikan tegangan yang keluar setelah
masuk dari fotodioda bernilai 5 v, setelah dari komparator, maka sinyal high akan masuk ke
mikrokontroller dan kemudian akan diolah memberikan logika high pada mikrokontroller,
sedangkan jika ada obyek yang lewat, maka sinar inframerah akan terhalangi dan fotodioda
tidak terkena pancaran sinar inframerah, maka arus balik ( Iλ ) fotodioda akan menjadi
sangat kecil sehingga tidak akan mengeluarkan tegangan atau dalam kondisi low (0 volt),
kondisi low tersebut akan diteruskan oleh komparator yang memastikan sinyal yang dikirim
ke mikrokontroller benar-benar low (0 volt), setelah masuk ke mikro, maka sinyal tersebut
akan diolah untuk menaikkan nilai pada seven segment sebesar 1 digit, begeti seterusnya.
Berdasarkan penjelasan di atas, penulis ingin merancang sebuah peralatan yang dapat
membuat peralatan listrik bekerja secara otomatis dalam suatu area. Untuk itu penulis
menyusun sebuah Karya Akhir yang berjudul “RANCANG BANGUN ALAT HITUNG
JUMLAH KENDARAAN MEMANFAATKAN SENSOR INFRAMERAH SEBAGAI
INPUT PADA GERBANG PARKIR BERBASIS MIKROKONTROLER
ATMega8535” yang dapat diaplikasikan pada parkiran kendaraan.