Aplikasi Sensor Ultrasonik sebagai Alat Ukur Laju Kendaraan di Jalan Raya Berbasis Atmega8535
View/ Open
Date
2015Author
Sinaga, Novita Sari
Advisor(s)
Simbolon, Tua Raja
Metadata
Show full item recordAbstract
Sistem pengukuran mempunyai peranan penting dalam kehidupan
manusia, khususnya untuk mengetahui nilai dari besaran fisis. Pengukuran adalah
membandingkan besaran fisis yang belum diketahui nilainya dengan besaran fisis
yang telah diketahui nilainya. Hasil pengukuran bersifat universal yang dapat
dinyatakan dalam angka dan satuan atau nilai dan satuan, misalnya pengukuran
kecepatan, dan lain-lain.Penelitian ini bertujuan untuk membuat alat pendeteksi
kecepatan benda bergerakmeggunakan sensor ultrasonik berbasis mikrokontroler
Atmega8535. MikrokontrolerAtmega8535 berfungsi sebagai tempat memproses
tegangan yang diterima dari sensor ultrasonik yang akan dirubah menjadi sebuah
data berupa informasi yang akan ditampilkanpada LCD (Liquid Crystal Display).
Sensor yang digunakan pada sistem pendeteksi bendabergerak ini terbagi menjadi
dua bagian yaitu transmitter sebagai memancarkan sinyal dan receiver sebagai
penerima sinyal. LCD yang digunakan pada sistem pendeteksi benda bergerak ini
adalahjenis LCD M132 dengan tampilan 2x16 (2 baris dan 16 kolom). Alat ini
dapat mendeteksikecepatan benda bergerak jika benda melewati dari sensor
pertama sampai ke sensor ke dua.