Perancangan Desain Produk Springbed dengan Menggunakan Concurrent Engineering Tools di PT. Ivana Mery Lestari Matras
View/ Open
Date
2013Author
Ardani, Febi
Advisor(s)
Ginting, Rosnani
Ishak, Aulia
Metadata
Show full item recordAbstract
Kesesuaian desain komponen perancangan produk spring bed menjadi satu kunci
keberhasilan dalam pengembangan produk pada implementasi concurrent engineering.
Penelitian ini dimaksudkan untuk meminimisasi desain dengan mengelompokkan desain
komponen dan aktivitas desain pada perancangan produk spring bed 6 feet dengan
pendekatan Concurrent Engineering dalam dua tahapan yaitu Project Planning dan
Conceptual Design. Perakitan awal dari keseluruhan komponen diperoleh dari masingmasing
output komponen dari sepuluh departemen yang tidak memiliki standar desain
untuk penyesuaian output sehingga dalam tahapan akhir perakitan produk terjadi
kembali penyesuaian rancangan yang mengakibatkan waktu produksi panjang sehingga
kapasitas produksi tidak tercapai. Penelitian diawali dengan tahapan Project Planning
melalui metode QFD phase I untuk mengidentifikasi desain awal produk, dan TRIZ untuk
reduksi kontradiksi teknik sedangkan tahapan kedua yaitu Conceptual Design
menggunakan QFD phase II untuk menemukan prioritas permasalahan. Berdasarkan
metode ini didapatkan 13 atribut yang berpengaruh signifikan terhadap proses perakitan
akhir produk spring bed 6 feet dari sepuluh departemen yang akan dijadikan sebagai
fokus utama dalam perbaikan rancangan desain produk dan aktivitas desain dengan
Product Architecture DSM. Product Architecture DSM adalah metode yang menekankan
pada model arsitektur komponen yang berpengaruh dalam perancangan produk spring
bed 6 feet sehingga diperoleh hubungan antar komponen yang paling berpengaruh
secara keseluruhan. Hasil akhir dalam implementasi pendekatan concurrent engineering
diperoleh empat product modules untuk perbaikan aktivitas desain yang memberikan
informasi bagi perusahaan dalam integrasi proses antar departemen terhadap
perancangan desain komponen produk spring bed 6 feet berdasarkan konseptual desain
dengan product modules yang dihasilkan untuk meminimisasi waktu produksi dari 97,18
menit/unit menjadi sebesar 87,37 menit/unit.
Collections
- Undergraduate Theses [1456]