Analisis Perbandingan Sistem Perawatan antara Metode Age Replacement atau Block Replacement Berdasarkan Selang Waktu dan Ongkos Perawatan (Studi Kasus PT. PDM Indonesia)
View/ Open
Date
2010Author
Rajagukguk, Kristina
Advisor(s)
Tjolia, Tanib S
Ishak, Aulia
Metadata
Show full item recordAbstract
Aktivitas produksi sering mengalami hambatan dikarenakan tidak berfungsinya mesin-mesin produksi, yang dalam industri proses merupakan komponen utama. Kegagalan beroperasinya mesin, selain mengakibatkan opportunity cost juga mengakibatkan tingginya produk cacat (reject), dan pada akhirnya menurunkan produktivitas perusahaan.
PT. PDM Indonesia adalah perusahaan yang bergerak di bidang produksi kertas rokok. Pada perusahaan ini terdapat Paper Machine, yang berfungsi untuk mengolah bubur kertas (pulp) menjadi kertas rokok, yang merupakan salah satu mesin yang memiliki peranan yang cukup penting dalam proses produksi, khususnya pada Suction Dryer. Berdasarkan pengamatan di lapangan komponen yang sering mengalami kerusakan atau komponen kritis adalah komponen bearing dan gear coupling. Jika komponen ini mengalami kerusakan secara tiba-tiba, tentu akan mengganggu proses produksi. Berhentinya proses produksi akan menyebabkan kerugian perusahaan. Oleh karena itu salah satu cara untuk meminimalkan probabilitas terjadinya kerusakan di masa yang akan datang adalah dengan cara penggantian komponen sebelum memasuki masa kritis. Hal ini dapat dilakukan dengan menentukan selang waktu penggantian yang optimum yang meminimisasi ongkos perawatan menggunakan metode age replacement dan block replacement.
Dalam penentuan waktu penggantian yang optimum, diperlukan data selang waktu kerusakan yang terjadi selama periode 2008-2009, data biaya tenaga kerja, kehilangan produksi dan biaya komponen. Kemudian melihat pola distribusi waktu kerusakan. Dalam penelitian ini, distribusi statistik yang dipakai adalah distribusi normal, lognormal, eksponensial dan weibull.
Berdasarkan hasil pengolahan data, diperoleh bahwa data kerusakan komponen berdistribusi lognormal dengan estimasi parameter yang telah diperoleh. Waktu penggantian yang optimum untuk komponen bearing digunakan metode age replacement yaitu komponen akan diganti sebelum beroperasi selama 25 hari. Sedangkan untuk komponen gear coupling digunakan metode age replacement yaitu komponen akan diganti sebelum beroperasi selama 35 hari.
Besarnya penghematan yang diperoleh perusahaan jika melakukan kebijakan penggantian terencana terhadap komponen bearing adalah Rp. 29.066.195,1415,- (63.87%). Sedangkan untuk komponen gear coupling adalah Rp. 32.846.411,5417,- (71.84%).
Collections
- Undergraduate Theses [1456]
Related items
Showing items related by title, author, creator and subject.
-
Perbandingan Sistem Perawatan dengan Perawatan Sebelum terjadinya Kerusakan (Preventive Maintenance) dan Perawatan Setelah Terjadinya Kerusakan (Breakdown Maintenance) River Side PUMP yang digunakan di Pabrik Gula
Lubis, Arnis Mukti (Universitas Sumatera Utara, 2008)Suatu pabrik Gula membutuhkan pompa yang banyak sekali untuk keperluan proses pengolahan. Kebutuhan pompa sangatlah penting dan mutlak mengingat pemindahan jenis fluida dan kondisi kerja yang sangat beragam. Adapun sebagian ... -
Perancangan Model Aplikasi Sistem Perawatan dengan Metode Perawatan Pencegahan untuk Memaksimumkan Kinerja Mesin Screw Press pada PT. Padasa Enam Utama
Utama, Denny Walady (2012)Maintaining production machinery appears to be an avoidable activity because it affects the production process at factory floor. If maintenance didn’t perform properly it will result in machine and equipment breakdowns so ... -
Prevalensi Perawatan Fraktur Mandibula pada Pasien Geriatrik Berdasarkan Jenis Kelamin, Lokasi Fraktur, Jenis Perawatan dan Etiologi di RSUP H. Adam Malik Medan Tahun 2013-2015
Husin, Hifzhan Nurhaziqah binti (Universitas Sumatera Utara, 2016)Mandibula merupakan bagian yang penting dari wajah dan memiliki peran dalam berbicara, sistem pengunyahan, dan juga penelanan. Wajah merupakan salah satu bagian dari tubuh yang paling sering mengalami luka dan mandibula ...