Studi Kelayakan Pengembangan Usaha Penggilingan Padi UD. Kilang Padi Bersama di Kabupaten Padang Lawas Utara
View/ Open
Date
2010Author
Hasibuan, Muhammad Rawi
Advisor(s)
Siregar, Khawarita
Metadata
Show full item recordAbstract
UD. Kilang Padi Bersama adalah sebuah perusahaan yang bergerak dibidang pengolahan padi menjadi beras (Penggilingan padi) di desa Hutaimbaru Kec. Halongonan Kab. Padang lawas Utara. Dimana daerah tersebut merupakan daerah agraris, sehingga masih memerlukan penggilingan padi untuk pemenuhan kebutuhan petani dalam konsumsi dan pemasaran hasil. Penelitian ini bertujuan untuk manganalisis aspek – aspek studi kelayakan dengan metode yang ada didalamnya seperti, aspek pasar, aspek manajemen dan organisasi, aspek teknik, aspek ekonomi dan finansil, untuk mengetahui nilai Net Present Value (NPV), Internal Rate of Return (IRR), pay back period (PBP), Break Even Point (BEP), Benefit Cost Ratio (BCR) dan Laba rugi.
Penelitian ini dimulai dengan pengumpulan data studi kelayakan Penggilingan padi UD. Kilang Padi Bersama. Kemudian data Penggilingan padi UD. Kilang Padi Bersama selama masa operasional dievaluasi dengan metode Net Present Value (NPV), Internal Rate of Return (IRR), pay back period (PBP), Break Event Point (BEP), Benefit Cost Ratio (BCR), sehingga dapat diketahui apakah Penggilingan padi tersebut selama masa operasional mendapatkan keuntungan atau kerugian
Dari hasil analisis aspek dalam studi kelayakan pengembangan usaha penggilingan padi UD. Kilang Padi Bersama di peroleh nilai NPV sebesar Rp. 2.751.165.193, PBP sebesar 2,2 tahun, IRR sebesar 41,7375% (IRR ≥ MARR (23 %)), BCR sebesar 2,639918, dan dari hasil analisis tersebut investasi pengembangan usaha penggilingan padi UD. Kilang Padi Bersama layak dan menguntungkan.
Collections
- Undergraduate Theses [1456]