Asuhan Keperawatan Penerapan Storytelling untuk Meningkatkan Koping Mekanisme Kepada Anak Usia Sekolah dalam New Normal Life
View/ Open
Date
2022Author
Putri, Auliana
Advisor(s)
Suza, Dewi Elizadiani
Metadata
Show full item recordAbstract
Mekanisme koping adalah cara yang digunakan oleh seseorang untuk
menyelesaikan masalah, ataupun menyesuaikan diri dengan lingkungan yang
dapat mengancam baik secara kognitif maupun perilaku.Hal ini bertambah dengan
adanya pandemic Covid-19 yang mengakibatkan anak harus bersekolah melalui
daring. Terapi Storytelling merupakan salah satu tehnik bermain teraupetik
dengan bercerita untuk menyampaikan isi perasaan, dan pikiran kepada anak-anak
melalui lisan, sehingga dapat membantu meningkatkan mekanisme koping.
Tujuan dari Praktika Senior ini adalah untuk melaksanakan Asuhan Keperawatan
Penerapan Storytelling untuk Meningkatkan Koping Mekanisme kepada Anak
Usia Sekolah dalam New Normal Life. Terapi Storytelling ini dilakukan pada 6
orang anak yang berusia 13 sampai 15 tahun dan dilaksanakan pada tanggal 15
Juli 2022 di Pesantren Usman Syarif dengan menerapkan protokol kesehatan.
Media yang digunakan berupa Video Storytelling yang diberikan berupa informasi
terkait Covid-19. Hasil Evaluasi didapatkan bahwa terapi Storytelling ini dapat
membantu meningkatkan mekanisme koping, dan anak mampu merubah prilaku
dan juga dapat menunjukkan koping yang efektif.
Collections
- Undergraduate Theses [1245]