dc.description.abstract | Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis seberapa besar
masing-masing faktor produksi dapat mempengaruhi hasil pertanian
padi sawah di Kecamatan Tanah Jawah Hulu mempengaruhi
perkembangan wilayah tersebut.
Sampel ditarik secara acak sebanyak 30 rumah tangga petani
dari populasi rumah tangga petani yang mempunyai usaha tani padi
sawah. Penentuan 30 rumah tangga petani sebagai sampel oleh
karena masyarakat yang berdomisili pada Kecamatan Tanah Jawa
Hulu mayoritas sebagai petani yang mempunyai tingkat pendapatan
dan pemilikan tanah relatif homogen.
Faktor-faktor produksi yang diteliti terdiri dari faktor
produksi benih, pupuk, luas lahan, tenaga kerja dan pestisida.
Pemilihan terhadap kelima faktor produksi tersebut untuk di analisa
adalah bahwa kelima faktor produksi tersebut di Kecamatan Tanah
Jawa Hulu merupakan faktor produksi yang dominan.
Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa secara
serempak kelima faktor produksi tersebut mempengaruhi hasil
produksi padi sawah di kecamatan Tanah Jawa Hulu, hal ini
dapat diuji melalui uji F (F. hitung > F.tabel). Tetapi bila dilihat
berdasarkan masing-masing faktor produksi (parsial), ternyata
faktor-faktor produksi pupuk dan faktor produksi pestisida yang
signifikan sedangkan yang lain tidak signifkan. Hal ini dapat di
uji melalui uji t (t-hitung > t-tabel). Berdasarkan uji R2 diketahui
bahwa 99,3 % hasil produksi sawah di Kecamatan Tanah Jawa
Hulu dipengaruhi oleh faktor-faktor produksi. | en_US |