Aplikasi Deteksi Penyakit Kanker Kulit Berbasis Android
Android Based Skin Cancer Detection Application

Date
2024Author
Simanjuntak, Timoteus Romi Hasoloan
Advisor(s)
Napitupulu, Normalina
Metadata
Show full item recordAbstract
Kanker kulit merupakan masalah kesehatan global yang signifikan dengan jumlah kasus yang semakin meningkat. Deteksi dini kanker kulit memiliki peran penting dalam meningkatkan prognosis dan kesembuhan pasien. Pengembangan teknologi pengenalan gambar, terutama dalam pembelajaran mesin dan kecerdasan buatan, telah
memungkinkan pengembangan aplikasi deteksi kanker kulit. Aplikasi ini dapat membantu dalam mendiagnosis penyakit melalui analisis gambar lesi kulit yang didapatkan dari dokter atau gambar yang diambil sendiri oleh pengguna dengan
perangkat bergerak yang semakin canggih, seperti perangkat berbasis Android. Data
gambar kanker kulit yang tersedia digunakan untuk melatih algoritma dalam
mengenali pola-pola yang mungkin menandakan kanker kulit. Institusi kesehatan, baik swasta maupun pemerintah, dapat mendukung pengembangan aplikasi semacam ini sebagai bagian dari inisiatif pencegahan penyakit dan pemanfaatan teknologi untuk kesehatan masyarakat. Dengan kombinasi faktor-faktor ini, pembuatan aplikasi deteksi kanker kulit menjadi mungkin dan memiliki potensi dampak yang signifikan
dalam memerangi penyakit tersebut.
Collections
- Diploma Papers [140]