Pengaruh Komitmen Organisasi terhadap Kinerja Karyawan Generasi Y di PT Bank Sumut dengan Kepemimpinan Transformasional sebagai Variabel Moderasi
View/ Open
Date
2018Author
Tambunan, Kelven Daniel
Advisor(s)
Nazaruddin
Rini, Endang Sulistya
Metadata
Show full item recordAbstract
PT Bank Sumut is one of regional government’s owned companies which
is expected to advance the economic condition of North Sumatera. Its
performance in the growth of assets and earnings is relatively lower than that of
the other regional development banks. More than 50% of its employees belong to
generation Y that should give better and higher work contribution. The objective
of this research was to find out the influence of organizational commitment which
consisted of affective commitments, continuant commitment, and normative
commitment on the performance of generation Y employees at PT. Bank Sumut.
The research used transformational leadership as moderating variable which could
strengthen or weaken the correlation of organizational commitment with the
performance of generation Y employees. It also used correlation research method.
The population was generation Y employees who were 22-32 years old at the
Bank main office, and 40 of them were used as the samples. The data were
analyzed by using multiple linear regression analysis and variable moderation test.
The result of the research showed that, simultaneously, there was positive and
significant influence of affective commitment, continuant commitment, and
normative commitment on the performance of generation Y employees.
Transformational leadership as moderating variable could strengthen the
correlation of affective, continuant, and normative commitments with the
performance of generation Y employees at PT. Bank Sumut. The variables which
had the most dominant influence were affective, continuant, and normative
commitments. PT Bank Sumut merupakan salah satu badan usaha milik daerah yang turut
memajukan perekonomian provinsi sumatera utara. Kinerja yang dihasilkan baik
dari sisi pertumbuhan asset dan laba yang dihasilkan relatif masih tertinggal
dibawah bank pembangunan daerah lainnya. PT Bank Sumut memiliki lebih dari
50% karyawan yang masuk kedalam kategori generasi Y, dimana seharusnya
memberikan kontribusi kinerja lebih baik dan lebih tinggi. Tujuan dari penelitian
ini adalah untuk mengetahui pegaruh komitmen organisasi yang terdiri dari
komitmen komitmen afektif, komitmen kontinuan, dan komitmen normatif
terhadap kinerja karyawan generasi Y yang ada di PT Bank Sumut. Penelitian ini
juga menggunakan kepemimpinan transformasional sebagai variabel moderasi
yang dapat memperkuat atau memperlemah hubungan komitmen organisasi
terhadap kinerja karyawan generasi Y. Jenis penelitian ini adalah penelitian
korelasional (Correlational Reaserch). Populasi dalam penelitian ini adalah
karyawan generasi Y yang berusia 22 – 32 tahun yang ada di kantor pusat PT
Bank Sumut. Jumlah sampel yang diambil sebanyak 40 responden. Analisis data
menggunakan uji regresi linier berganda dan uji moderasi variabel. Hasil
penelitian menunjukkan terdapat pengaruh yang signifikan secara bersama-sama
yaitu komitmen afektif berpengaruh positif dan signifikan; komitmen kontinuan
berpengaruh positif dan signifikan; dan komitmen normatif berpengaruh positif
dan signifikan terhadap kinerja karyawan generasi Y. Kepemimpinan
transformasional sebagai variabel moderasi dapat memperkuat hubungan antara
komitmen afektif, kontinuan, dan normatif terhadap kinerja karyawan generasi Y
di PT Bank Sumut. Dari hasil tersebut faktor yang paling mempengaruhi terhadap
kinerja karyawan generasi Y adalah komitmen afektif, kontinuan, dan komitmen
normatif.
Collections
- Master Theses [1169]